MEDIAHARAPAN.COM, Bengkulu – Seorang pengendara sepeda motor menerobos genangan air di jembatan Konak, desa Permu Bawah, Kabupaten Kepahiang, Bengkulu, Senin (13/9/2021) sore. Penyebab utama genangan, diakibatkan luapan air dari luapan drainase yang kurang baik. Akses masyarakat untuk beraktifitas pun terhambat. Bahkan, sektor ekonomi masyarakat pun ikut terdampak. Padahal daerah tersebut merupakan salah satu jalur penghubung dari Kepahiang ke Kabupaten Empat Lawang, Sumatera Selatan. (Samida)