MEDIAHARAPAN.COM, Batusangkar, Sumatera Barat-Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Batusangkar memberikan beasiswa bagi calon mahasiswa yang hafal Alqur’an 2 juz hingga 8 juz, berupa bebas memilih jurusan dan dibiayai hingga tamat.
“Kami memberikan beasiswa kepada Hafiz yang hafal alqur’an 2 juz hingga 8 juz, bebas untuk memilih jurusan dan dibiayai hingga tamat, “ucap Rektor Dr. Marjoni Imamora, M.Sc.
Hal itu dikatakan Rektor Marjoni Imamora yang didampingi Wakil Rektor Dr. Sirajul Munir, M.Pd ketika melakukan audiensi dengan Bupati Padang Pariaman Suhatri Bur, Selasa (18/05) di Parit Malintang.
Pada kesempatan tersebut, Rektor IAIN Batusangkar, Dr. Marjoni Imamora,M.Sc mengatakan wujud dukungan dari IAIN Batusangkar terhadap visi misi Kabupaten Padang Pariaman yakni satu rumah satu sarjana.
“Kami juga bersedia menjadi mitra pemerintah daerah dimana IAIN Batusangkar saat ini telah memiliki 34 Program Studi dan 7 diantaranya telah berakreditasi A,” ucap Rektor.
Lebih lanjut ucap Marjoni, para Hafiz akan terus dievaluasi hafalannya setiap semester dimana para hafiz ini juga akan diberikan fasilitas asrama secara gratis dengan tujuan dapat menambah hafalannya, ini juga cara untuk meningkatkan regenerasi penghafal Alquran.
Sementara itu Bupati Padang Pariaman Suhatri Bur menyambut gembira program beasiswa tahfizh yang digagas IAIN Batusangkar.
“Program beasiswa tahfiz sangat menarik bagi Pemerintah Daerah Padang Pariaman. Kebetulan sekali program ini juga termasuk program pemerintah daerah. Malah kami termasuk kabupaten yang lebih duluan menggagas program tahfiz ini di Sumatera Barat,” tutur bupati.
Dilain tempat dalam keterangannya kepada media, Wakil Rektor Sirajul Munir, M.Pd mengungkapkan “Audiensi ini lebih banyak membahas tentang pendidikan dan pengembangan SDM, kita siap menerima para calon mahasiswa dari Padang Pariaman yang memiliki hafalan Al quran dan SPP nya bisa digratiskan,”ujarnya.
“Selain itu, kata Sirajul Munir meneruskan ucapan Bupati Padang Pariaman yang berharap program S3 IAIN Batusangkar segera dibuka agar bisa memberikan kesempatan kepada pejabat untuk mengambil program Doktor di IAIN Batusangkar,” terang Munir.
Selain meluncurkan program beasiswa tahfizh, IAIN Batusangkar juga telah melakukan kerjasama dengan Pemkab Tanah Datar melahirkan guru tahfizh profesional dalam rangka mensukseskan Tanah Datar sebagai Kabupaten Tahfizh. Kerjasama yang terus berlanjut sampai saat ini merupakan upaya IAIN Batusangkar membantu pembangunan daerah khusus pembangunan sumberdaya manusia.(Irfan F)










