MEDIAHARAPAN.COM, Kairo – Beberapa warga terluka pada hari Minggu (19/5) akibat ledakan yang menargetkan sebuah bus wisata di ibukota Mesir, Kairo, kata seorang pejabat Emergency Rescue.
Sedikitnya 10 orang, termasuk turis asing, terluka dalam serangan di dekat Grand Museum, demikian media setempat mengutip sebuah sumber medis.
Kementerian Dalam Negeri dan Kesehatan belum mengomentari insiden itu.
Desember lalu, ledakan serupa menargetkan bus wisata di dekat daerah Piramida, sebelah barat Kairo. (Anadolu/bilal)








