MEDIAHARAPAN.COM, Jakarta – Mantan Koordinator Juru Bicara Badan Pemenangan Nasional (BPN) Prabowo-Sandiaga, Dahnil Anzar Simanjuntak mengatakan, rekonsiliasi yang tepat harus menyertakan pemulangan Habib Rizieq Shihab ke Indonesia. Selain, menyetop upaya kriminalisasi dan saling memaafkan.
“Ini pandangan pribadi saya, bila narasi rekonsiliasi politik mau digunakan, agaknya yang paling tepat beri kesempatan kepada Habib Rizieq kembali ke Indonesia, setop upaya kriminalisasi, semuanya saling memaafkan,” kata Dahnil melalui akun twitternya @Dahnilanzar, Jumat (5/7/2019).
Lanjut Dahnil, sebaiknya saat ini semuanya membangun toleransi yang otentik. Lalu, juga menyetop stigmatisasi radikalisme.
“Kita bangun toleransi yang otentik, setop narasi-narasi stigmatisasi radikalis dll,” tulis Dahnil. (bilal)










